- Turunnya Surat Al Hasyr
Surat Al Hasyr merupakan surat ke 59 dalam Al Quran, yang diturunkan di bulan robiul akhir.
Al Hasyr memiliki arti ‘pengusiran’. Surat ini menceritakan tentang peristiwa pengusiran yang dilakukan Rasulullah SAW kepada suku Bani Nadzir yang tinggal di sekitar madinah. Surat tersebut juga menjelaskan tentang bagaimana suku tersebut menentang Allah dan Rasul-Nya. Oleh karena itu dalam surat ini juga dijelaskan tentang perintah takut pada Allah SWT.
Tercatat dalam sejarah islam, peristiwa pengusiran Bani Nadzir tersebut terjadi saat tahun ke 4 Hijirah, tepatnya setelah Perang Uhud dan sebelum Perang Ahzab. Bani Nadzir diusir oleh Rasulullah SAW dari kota Madinah karena melakukan usaha tipu muslihat ekonomi serta merencanakan pembunuhan Rasulullah SAW.
- Percobaan Pembunuhan Rasulullah SAW
Menghadapi kasus Bani Nadzir yang mencoba membunuhnya, Rasulullah SAW segera bertindak.
Rasulullah bersama sepuluh orang sahabatnya mendatangi Bani Nadzir. Saat itu Rasulullah ditemani oleh Abu Bakar RA, Umar RA, dan Ali RA. Nabi Muhammad SAW meminta Bani Nadzir untuk menanggung pembayaran diyah dua orang yang terbunuh sesuai dengan perjanjian.
Tetapi, beberapa orang di antara Bani Nadzir merencanakan strategi pembunuhan Rasulullah SAW dan para sahabat yang datang bersama beliau. Setelah Rasulullah SAW mendapatkan ilham tentang tipu muslihat mereka tersebut, Rasulullah beranjak pergi dan pulang ke Madinah. Rasulullah SAW memberikan perintah kepada para sahabatnya, agar bersiap-siap untuk melakukan perang dengan Bani Nadzir karena telah adanya pengkhianatan.
- Perang Al-Ghabah dan Al-Ghamar
Pada bulan Rabiul Akhir juga terjadi peperangan, yaitu perang Al-Ghabah dan Al-Ghamar. Perang ini terjadi saat tahun ke 6 hijriah yang dipimpin langsung oleh Rasulullah SAW. Peperangan bermula oleh penyerangan yang dilakukan Unaynah bin Hizn Al Farisi yang ingin merampas unta-unta milik Rasulullah SAW yang berada di Al-Ghabah. Sedangkan, Perang Al-Ghamar terjadi saat Rasulullah SAW menyerang kabilah Bani Asad yang dipimpin oleh Ukkashah bin Mishan.
- Perang Damsyik
Perang Damsyik merupakan perang yang terjadi di masa pemerintahan Abu Bakar Shiddiq pada tahun 14 Hijriah. Saat itu Sayyidina Abu Bakar ash-Siddiq memberikan perintah kepada pasukan Islam yang dipimpin oleh Khalid bin Walid dan Ubaidah bin Jarrah untuk menghancurkan kota Damsyik.
Peperangan ini terjadi hingga 70 hari karena memiliki pejuangan yang panjang. Mulai dari pertempuran Mu’tah, lalu terjadinya Perang Yarmuk.
wallahu a’lam.