Pondok Pesantren Darul Mu’minin menggelar peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam bertempat di lingkungan pondok pesantren dan Lingkungan sekitar dengan menggelar kegiatan Pawai santri dengan tujuan syiar islam dan pengenalan Pondok Pesantren ke warga setempat.
Acara diikiuti oleh segenap pengurus pondok, dewan guru, dan santri Pondok Pesantren Darul Mu’minin dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan guna menghindari penyebaran Covid 19 di lingkungan pondok.
Dalam acara tersebut, Pimpinan Pondok Pesantren Darul Mu’minin berkesempatan memberikan sambutan dan menyampaikan pesan bahwa mengingat sejarah hijrah Nabi Muhammad SAW adalah satu hal yang harus dilakukan terutama bagi para santri untuk lebih mengenal sejarah Nabi Muhammad SAW dan perjalanan agama Islam, sehingga diharapkan mereka semakin cinta kepada nabi dan agamanya.